Kim Soo Hyun Beri Tanggapan Terkait dengan Rumors Dirinya Berkencan dengan Mendiang Kim Sae Ron

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 12 Maret 2025 - 07:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aktor Kim Soo Hyun. (Instagram.com @soohyun_k216)

Aktor Kim Soo Hyun. (Instagram.com @soohyun_k216)

KOREA SELATAN – Agensi yang menaungi Kim Soo Hyun, Gold Medalist menanggapì rumors terkait hubungan sang aktor dengan mendiang aktris Kim Sae Ron.

Rumors tersdbut menyebutkan sang aktor menjalin hubungan jangka panjang atau kencan dengan Kim Sae Ron.

Kim Sae Ron dituding telah menjalin hubungan romantis dengan Kim Soo Hyun selama enam tahun, dimulai saat ia berusia 15 tahun.

Sebelumnya, saluran YouTube HoverLab Inc. pada Senin 10 Maret, merilis sebuah video yang menuding persoalan tersebut.

Diketahui, aktris Kim Sae Ron yang berusia 24 tahun ditemukan meninggal dunia di rumahnya di Seongsu-dong, Seoul, pada Minggu (16/2/2025).

Kim Sae Ron juga sempat terpukul kejiwaannya, setelah insiden DUI pada Mei 2022.

Saat itu Sae Ron menabrakkan kendaraannya ke transformator listrik pinggir jalan di Seoul selatan saat berada di bawah pengaruh alkohol.

Gold Medalis langsung menanggapi rumors yang menimpa bintang terkenal di film dan drama Korea Selatan, termasuk “The Man from Nowhere” dan “The Neighbors” itu.

“Klaim yang dibuat oleh HoverLab Inc. dalam siaran YouTube mereka tentang Kim Soo Hyun jelas salah dan tidak berdasar,” kata agensi tersebut, dikutip dalam laporan Soompi, Selasa (11/3/2025) waktu setempat..

Gold Medalist mengaku saat ini sedang meninjau tindakan hukum terhadap saluran YouTube tersebut yang dinilai merugikan.

“Saat ini kami sedang meninjau tindakan hukum sekuat mungkin terhadap HoverLab Inc. karena menyebarkan kebohongan ini.”

“Tindakan mereka, yang semata-mata didorong oleh kepentingan pribadi, tidak hanya merugikan perusahaan kami.”

“Tetapi juga mencoreng kehormatan mendiang, dan dengan demikian kami akan menanggapi masalah ini dengan sangat serius,” tulis pernyataan tersebut.

Kim Soo Hyun dan mendiang Kim Sae Ron sebelumnya menandatangani kontrak bersama di bawah naungan Gold Medalist.***

Sempatkan untuk membaca berbagai berita dan informasi seputar ekonomi dan bisnis lainnya di media Businesstoday.id dan Tambangpost.com

Simak juga berita dan informasi terkini mengenai politik, hukum, dan nasional melalui media Hello.id dan Topiktop.com

Informasi nasional dari pers daerah dapat dimonitor langsumg dari portal berita Hellobekasi.com dan Surabaya.on24jam.com

Sedangkan untuk publikasi press release serentak di puluhan media lainnya, silahkan klik Persrilis.com atau Rilispers.com (150an media).

Untuk harga paket yang lebih hemat klik Rilisbisnis.com (khusus media ekbis) dan Jasasiaranpers.com (media nasional).

Kami juga melayani publikasi press release di jaringan Disway Group (100an media), dan ProMedia Network (1000an media), serta media lainnya.

Untuk informasi, hubungi WhatsApp Center Pusat Siaran Pers Indonesia (PSPI): 085315557788, 08557777888, 087815557788, 08111157788.

Pastikan juga download aplikasi Hallo.id di Playstore (Android) dan Appstore (iphone), untuk mendapatkan aneka artikel yang menarik. Media Hallo.id dapat diakses melalui Google News. Terima kasih.

Berita Terkait

Food Vlogger Codeblu Klarifikasi Saat Diperiksa Polisi Soal Dugaan Pemerasan Bermodus Ulasan Makanan
Sejumlah Musisi Temui Menteri Hukum Supratman Andi Agtas, Termasuk Agnes Mo dan Bunga Citra Lestari
Polisi Tahan Fadel Alfajar Badjideh, Terancam Dipenjara Paling Singkat Lima Tahun dan Paling Lama 15 Tahun
Sebelum Ditemukan Tewas, Pemain Sinetron ‘Mak Lampir’ Sandy Permana Temui Seseorang di Danau Cibarusah
Artis Natasha Wilona Lapor Polda Metro Jaya Terkait Kasus Dugaan Pelanggaran Hak Cipta Promosi Produk
Soal Rencana yang akan Dilakukan Tahun Depan, Artis Olla Ramlan Bicara Soal Hikmah yang Dipetik Tahun 2024
Pengeluaran Ojek Online dan Makanan Artis Cantik Amanda Manopo Capai Ratusan Juta Rupiah/Tahun
Tampil di Pertunjukan Wayang Kulit Ki Ki Susilo Tengkleng, Penyanyi Trio Macan Guncang Salatiga

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 08:11 WIB

Food Vlogger Codeblu Klarifikasi Saat Diperiksa Polisi Soal Dugaan Pemerasan Bermodus Ulasan Makanan

Rabu, 12 Maret 2025 - 07:11 WIB

Kim Soo Hyun Beri Tanggapan Terkait dengan Rumors Dirinya Berkencan dengan Mendiang Kim Sae Ron

Kamis, 20 Februari 2025 - 10:38 WIB

Sejumlah Musisi Temui Menteri Hukum Supratman Andi Agtas, Termasuk Agnes Mo dan Bunga Citra Lestari

Sabtu, 15 Februari 2025 - 10:43 WIB

Polisi Tahan Fadel Alfajar Badjideh, Terancam Dipenjara Paling Singkat Lima Tahun dan Paling Lama 15 Tahun

Selasa, 14 Januari 2025 - 11:37 WIB

Sebelum Ditemukan Tewas, Pemain Sinetron ‘Mak Lampir’ Sandy Permana Temui Seseorang di Danau Cibarusah

Berita Terbaru